-->

Kriteria Memilih Istri bagian 3 Wanita yang cantik


Kriteria memilih istri pada bagian 3 ini adalah wanita yang memiliki wajah nan cantik, enak dipandang, mempesona, menentramkan jiwa, dan mampu memalingkan mata lelaki dari memandang wanita lain.

Wanita yang cantik
Wajah yang cantik dan penampilan menawan selalu menjadi pusat perhatian setiap orang sejak dulu kala. Sedangkan wanita yang buruk dan berpenampilan jelek tentu akan dihindari oleh setiap laki-laki yang sedang mencari pendamping hidup. Islam sangat memperhatikan masalah ini. Kriteria ini sesuai dengan sabda Nabi di atas. Sebab kecantikan yang ada pada diri wanita merupakan tuntutan untuk memperoleh kesenangan dan merengguk kenikmatan yang halal. Islam tidak mengekang fitrah manusia, bahkan menjadikan kecantikan termasuk di antara kriteria dalam mencari istri.

Namun ada kriteria lain yang lebih abadi, sebagaimana firman Allah : 

Sedang kehidupan akhirat lebih baik dan lebih kekal” (Al ‘Ala: 17)

Maka seorang Muslim hendaknya menikahi wanita Shalihah untuk membantunya dalam meraih kesuksesan hidup di akhirat, dan bukan wanita yang malah merusak dunia dan akhiratnya, kecantikan yang tidak dihiasi ketaqwaan akan mencelakakan bangunan rumah tangga dan menghancurkan masa depan anak-anak. Sebagaimana firman Allah: 

'Sesungguhnya wanita budak yang mukmin ,lebih baik dan' wanita musyrik, walaupun dia menarik hatimu ” (Al-Baqarah: 221) 

Sebaliknya, kecantikan yang dihiasi oleh ketakwaan yang tulus dan murni akan menciptakan rumah tangga yang harmonis. Dan wanita seperti itu akan menjadi sosok istri yang ideal.

0 Response to "Kriteria Memilih Istri bagian 3 Wanita yang cantik "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel