Kriteria Memilih Istri Bagian 2 Wanita yang Terhormat
Selasa, 06 Oktober 2015
Add Comment
Wanita dinikahi karena empat perkara, karena hartanya, nasabnya, kecantikannya, dan karena agamanya. Maka utamakan wanita yang mempunyai agama, niscaya tanganmu akan berdebu (tinggal menunggu hasilnya yang baik" (HR. Muslim)
Wanita yang terhormat
Hal ini berdasarkan hadits di atas bahwa wanita dinikahi oleh karena empat perkara. Wanita terhor- mat adalah wanitayang menjauhkan dirinya dari kehinaan dan meninggalkan tingkah laku yang bu- ruk, sehingga nantinya ia mewariskan bibit unggul yang baik pada anak keturunannya. Istri yang ideal yang memiliki kehormatan diri dan kemuliaan garis keturunannya akan menghasilkan tingkah laku yang baik dan terpuji. Bahkan ia juga akan mengajak suaminya kepada kehormatan seperti yang ada pada dirinya, dan menjauhkannya dari perbuatan yang tidak sesuai dengan nilai-nilai kehormatan. Dan kualitas keturunan dalam pandangan Islam diukur melalui kaca mata nilai dan pemahaman agama.
Dari Abu Hurairah , dari Rasulullah bah- wasanya beliau bersabda:
“Sebaik-baik di antara kalian pada masa jahiliyah adalah yang paling baik di antara kalian pada masa Islam bilamana mereka memahami (ajaran agama) ”(HR. Al- Bukhari)
Jika sifat dan karakter di atas menyatu dengan diri wanita, maka hal itu benar-banar suatu kenik- matan. Jika `tidak, maka cukuplah dengan wanita yang taat beragama yang telah disebutkan hadits nabi di atas.
0 Response to "Kriteria Memilih Istri Bagian 2 Wanita yang Terhormat"
Posting Komentar